Aku, kisahku,dan pelangiku.
Ini tentang Aku, Kisahku, dan Pelangi-pelangi yang bermunculan dalam hidupku. Daripada sibuk dengan menggalau tidak jelas di social media, aku rasa ada baiknya menuangkan sepenggal kisah berwarna ini dalam tulisan.
Aku hanyalah seorang biasa yang bisa mencinta, pernah patah hati, pernah menjadi pengagum rahasia, pernah menangis hanya karena seorang pria, pernah tersenyum sendiri saat sedang bercermin, hemm..pernah juga "menaklukan seorang pria". Aku suka berkrliling, menghabiskan waktu hanya dengan melihat matahari terbit/terbenam, melihat anak kecil berlarian bermain dengan ombak, dan aku suka kisah romantis seperti pada film-film yang aku tonton.
Pelangi buatku adalah sebuah objek yang mewakili hidupku, kisahku, perasaanku, dan semua tentangku. Mereka berwarna. Terkadang secerah merah dan seindah hijau, namun kadang bisa juga seteduh jingga atau setenang biru.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar